Feduww's Journal: Katy Perry Dituduh Menjiplak Lagu (Lagi)?

Katy Perry
Katy Perry kembali diterpa isu miring. Penyanyi yang melejit lewat hits "I Kissed A Girl" ini dituduh menjiplak lagu seorang rapper beraliran gospel. Kabar ini muncul setelah rapper yang terkenal dengan nama panggung Flame ini melaporkan dugaan plagiarisme tersebut. Dari sumber yang gua baca, Flame mengklaim bahwa lagu Katy Perry yang berjudul "Dark Horse" merupakan hasil plagiat dari karya terdahulunya yang berjudul "Joyful Noise". Selain itu, Flame juga mengklaim bahwa Katy sudah menambahkan unsur-unsur black magic dalam lagu tersebut. Begono katanya.

Buat yang penasaran, nih ada audio-nya. Monggo dibandingin.

Flame - Joyful Noise (feat. Lecrae)

Katy Perry - Dark Horse (feat. Juicy J)

Reaksi atas tuntutan ini cukup bervariasi. Ada yang setuju bahwa ada kemiripan beat dan loop antara kedua lagu. Ada juga yang mengatakan tidak ada kemiripan yang terlalu berlebihan karena memang banyak lagu yang punya beat dan loop semacam itu. Sebetulnya yang jadi sorotan gua bukan beat dan loopnya sih. Dari bpm-nya, jelas kalo yang Flame lebih cepat ("Noise" 76 bpm, "Horse" 66 bpm). Gua lebih melihat ke atmosfer musik trap yang kental dalam kedua lagu. Nah, yang "Dark Horse" lebih mengarah ke pop. So, IMO Katy aman.

Ngomong-ngomong soal jiplak-menjiplak, ini bukan kali pertama bagi Katy menghadapi isu-isu plagiarisme semacam ini. Mungkin kita masih ingat saat Katy dituduh menjiplak lagu Sara Bareilles dalam mega-hits-nya, "Roar" hingga isu tersebut lenyap perlahan dari permukaan.

PS: bpm = beats per minute

Comments

Popular Posts